TUGAS 3 TUTORIAL ONLINE UANG DAN PERBANKAN (ADBI4331)

 


TUGAS 3 :

Silakan kerjakan tugas 3 berikut dengan memberikan jawaban yang tepat!

1. Jelaskan tahapan-tahapan dalam pemberian kredit!

2. Selain cost of fund, jelaskan faktor-faktor lain yang memengaruhi penentian bunga!

Tuliskan jawaban dalam bentuk word/pdf dan diketik rapi

 

PENYELESAIAN TUGAS 3 :

SOAL NOMOR 1 :

Secara umum akan dijelaskan Prosedur atau Tahapan pemberian kredit oleh badan hukum sebagai berikut:

a.   Berkas-berkas

Dalam hal ini pertama kali mengajukan permohonan kredit yang dituangkan dalam suatu proposal. Kemudian dihampiri dngan berkas-berkas lainnyan yang dibutuhkan. Proposal pengajuan kredit tersebut hendaknya mencakup latar belakang perusahaan yang meliputi riwayat hidup singkat perusahaan, jenis bidang usaha, identitas perusahaan, nama pengurus berikut tingkat pendidikannya, perkembangan perusahaan serta realisasinya dengan pihak-pihak pemerintah dan swasta.

b.   Penyelidikan berkas pinjaman

Tujuannya adalah untuk mengetahui apakah berkas yang diajukan sudah lengkap sesuai dengan persyaratan. Jika menurut pihak perbankan belum lengkap atau cukup maka nasabah diminta unruk segera melengkapinya dan apabila sampai batas waktu yang telah ditentukan tidak sanggup melengkapi kekurangan tersebut, maka sebaiknya permohonan kredit di batalkan.

c.    Wawancara

Menyiapkan penyelidikan yang dilakukan pihak perbankan untuk meyakini berkas-berkas yang dikirim sudah lengkap dan sesuai dengan yang diajukan pihak perbankan.

d.   On the Spot

Kegiatan pemeriksaan kelapangan dengan meninjau berbagai objek yang akan dijadikan usaha atau jaminan. Kemudian dicocokan dengan hasil wawancara. Pada saat akan melakukan on the spot nasabah sebaiknya jangan diberitahu, sehingga apa yang ada di lapangan sesuai dengan kondisi yang sebenarnya.

e.    Keputusan Kredit

Keputusan kredit adalah menentukan apakah kredit akan diberikan atau ditolak, jika diterima akan dipersiapkan administrasinya dalam keputusan kredit ini biasanya akan mencakup jumlah uang yang akan diterima jangka waktu kredit dan biaya-biaya yang harus dibayar.

 

f.    Penandatangan Akta Kredit

Kegiatan ini merupaka kelanjutan dari keputusan kredit, maka sebelum kredit itu dicairkan maka terlebih dahulu calon nasabah menandatangani akad kredit, mengikat jaminan dengan hipotek, dan surat perjanjian, penandatanganan dilaksanakan antara bank dengan debitur secara langsung atau melalui notaris.

g.    Realisasi Kredit

Realisasi kredit ini diberikan setelah penandatanganan surat-surat yang diperlukan dengan membuka rekening giro atau tabungan di bank yang bersangkutan.

 

 

SOAL NOMOR 2 :

Faktor-Faktor yang mempengaruhi penentuan bunga kredit antara lain :

1)   Total biaya dana : 

Biaya untuk memperoleh simpanan setelah ditambahkan dengan cadangan wajib yang ditetapkan pemerintah.  Biaya dana tergantung dari seberapa besar bunga yang ditetapkan untuk memperoleh dana melalui produk simpanan.  Semakin besar /mahal bunga yang dibebankan maka semakin tinggi pula biaya dananya.

2)   laba yang diingikan : 

Laba / keuntungan yang ingin diperoleh bank dan biasannya dalam presentase  tertentu. Penentuan besarnya laba juga sangat memperhatikan sector – sector yang dibiayai, misalnya jika proyek pemerintah untuk pengusahan kecil, maka labanya pun berbeda dengan yang komersial.

3)   Cadangan risiko kredit macet : 

Cadangan terhadap macetnya kredit yang diberikan karena setiap kredit yang diberikan pasti mengandung suatu risiko tidak terbayar. Risiko ini dapat timbul baik disengaja maupun tidak disengaja. Oleh karena itu, pihak bank perlu mencadangkannya sebagai sikap bersiaga menghadapinya.

4)   Biaya operasi : 

Merupakan biaya yang dikeluarkan oleh bank dalam melaksanakan kegiatan operasinya.  Biaya ini terdiri dari biaya gai,  biaya administrasi, biaya pemeliharaan dan  biaya – biaya lainnya

5)   Pajak 

Yaitu pajak yang dibebankan  pemerintah kepada bank yang memberikan fasilitas kredit kepada nasabah lainnya

 

 



Sumber Pustaka  :

- Uang dan Perbankan; Suryanto; ADBI4331; Universitas Terbuka; Cetakan Kedua Mei 2023.

- https://elib.unikom.ac.id/files/disk1/727/jbptunikompp-gdl-srinurreze-36324-5-unikom_s-i.pdf

- https://masoemuniversity.ac.id/berita/komponen-%E2%80%93-komponen-dalam-menentukan-bunga-kredit.php