DISKUSI 6 TUTORIAL ONLINE BISNIS INTERNASIONAL (ADBI4432)

 

Pendekatan pasar aset dan moneter terhadap neraca pembayaran dapat dihubungkan dengan beberapa persamaanJelaskan arti dari beberapa persamaan berikut: 

  1. B = T( q, Y ) + K ( i ) 

  1. B = BN/P = (1 / P) [DMD - DCBC] 

Jelaskan pula bagaimana relevansi antara kedua persamaan tersebut terhadap neraca pembayaran. 


PENDAPAT DISKUSI :

1.        B = T( q, Y ) + K ( i ) 

Persamaan ini adalah persamaan neraca pembayaran. Dimana dalam neraca pembayaran ini menunjukkan bahwa peningkatan pendapatan meningkatkan impor dan memperburuk neraca pembayaran.

 

Persamaan neraca pembayaran Ini menjelaskan bahwa ekuilibrium jangka pendek menentukan perpotongan fungsi permintaan agregat dan fungsi penawaran agregat jangka pendek, yang menghasilkan surplus atau distribusi tenaga kerja yang diberikan dalam persamaan (B = T(q, Y) + K ( i ) .

 

Persamaan neraca ini menggambarkan hubungan antara neraca pembayaran dan transaksi perdagangan dan modal. Dalam persamaan ini juga merepresentasikan harga ekspor relatif terhadap harga impor, merepresentasikan pendapatan domestik, dan suku bunga.

 

Persamaan ini menunjukkan bahwa neraca pembayaran suatu negara dapat dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti output ekonomi domestik dan perbedaan suku bunga dengan negara lain. Selain itu, persamaan ini juga menunjukkan bahwa peningkatan pendapatan akan meningkatkan impor dan memperburuk neraca pembayaran.

 

 

2.        B = BN/P = (1 / P) [DMD - DCBC] 

Peningkatan pendapatan mengarah pada peningkatan neraca pembayaran karena permintaan uang meningkat. Keseimbangan penawaran dan permintaan uang menentukan keseimbangan neraca pembayaran.

 

Menggambarkan hubungan antara neraca pembayaran dan neraca perdagangan internasional, antara uang dan kredit. Dalam persamaan ini neraca pembayaran bisa dalam bentuk nilai tukar, terdapat harga domestik dan luar negeri relatif, permintaan uang domestik dan permintaan kredit luar negeri. Persamaan ini menunjukkan bahwa neraca pembayaran suatu negara dapat dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti permintaan diferensial untuk uang dalam dan luar negeri dan permintaan diferensial untuk kredit dalam dan luar negeri.

 

 

Bagaimana relevansi antara kedua persamaan tersebut terhadap neraca pembayaran?


Kedua persamaan ini penting untuk neraca pembayaran karena menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi neraca pembayaran suatu negara, seperti transaksi perdagangan/penjualan, arus modal keluar dan masuk, perbedaan harga, dan permintaan uang dan kredit dalam dan luar negeri. Dengan memahami faktor-faktor tersebut, negara dapat mengambil langkah untuk mengelola neraca pembayarannya dan mengoptimalkan kinerja ekonominya.

 

SUMBER BERPENDAPAT :

- BMP ADBI4432; EDISI 2; RATIH PURBASARI; BISNIS INTERNASIONAL; UNIVERSITAS TERBUKA; FEBRUARI 2023.