Diskusi 3 Tutorial Online Pengantar Ilmu Administrasi Niaga (ADBI4130)

 


DISKUSI 3 :

Forum Diskusi 3

Untuk memperdalam pemahaman Anda mengenai Materi Sesi 3, diskusikan:

Apa langkah-langkah yang harus dilakukan dalam penyusunan Perencanaan stratejik (Renstra) yang baik.

Selamat berdiskusi.

Salam: Tutor

 

 

PENDAPAT DISKUSI :

Sebuah rencana strategis ini adalah cetak-biru dari kegiatan, strategi dan rencana kerja bagi organisasi anda atau bisnis anda yang dirancang agar anda bisa meraih tujuan anda secara efisien, bijaksana, dan berbiaya efektif. Rencana Strategi sebaiknya dibuat dengan mengikuti pendekatan empat langkah sederhana:

 

1.      MEMBUAT MISI

Misi adalah versi ringkas dari keseluruhan rencana anda. Misi harus merangkum dengan jelas siapa anda, apa tujuan yang ingin anda raih dan bagaimana anda akan melakukannya. Jangan terlalu panjang dan rumit. Seperti namanya, misi harus ringkas: sebuah ‘pernyataan’ .

 

2.      MENGIDENTIFIKASI TUJUAN (GOAL) YANG AKAN MEMBIMBING KEPADA

Tujuan merupakan turunan dari misi. Segala sesuatu dalam misi yang menunjukkan organisasi anda harus ‘berada ditempat tertentu’ (mencapai hal pada tahap tertentu) selama jangka waktu tertentu membutuhkan tujuan.

 

3.      MENENTUKAN SASARAN (OBJECTIVES) YANG AKAN MEMBENTU MERAIH TUJUAN

Sasaran adalah sesuatu yang mendorong anda mencapai tujuan. Tanpa sasaran maka cita-cita anda hanya akan mengapung di angkasa dan tidak akan pernah tercapai. Sasaran menjadi cara untuk mencapai tujuan dan pada akhirnya mencapai misi anda.

 

4.      MEMBUAT RENCANA KERJA YANG AKAN MENDORONG MENCAPAI Rencana kerja tidak selalu tercantum dalam rencana strategi, tetapi pasti ada gunanya. Sayangnya, rencana kerja juga sangat menyita waktu. Sebuah rencana kerja adalah penjelasan terinci tentang kegiatan tertentu yang diperlukan untuk memenuhi sasaran yang direncanakan. 

 

Sumber :

http://.lingkarlsm.com./empat-langkah-menyusun-rencana-strategis/

BMP; ADBI4130; Pengantar Ilmu Administrasi Niaga; Eko Widodo-Rosdiana Sijabat; Universitas Terbuka