Diskusi 1 Tutorial Online Pengantar Ilmu Ekonomi (ISIP4112)



DISKUSI 1 :

Saudara Mahasiswa ...

Setelah mempelajari sesi 1, berikan pendapat anda mengenai perbedaan tiga macam sistem ekonomi yang ada di dunia dan jelaskan sistem ekonomi apa yang digunakan di Indonesia . 

Selamat belajar dan berdiskusi.

Tetap optimis, sehat dan sukses selalu. Amiiin.

Salam: Tutor 


PENDAPAT :

Perbedaan terhadap tiga macam sistem ekonomi adalah :

1. Sistem Ekonomi Pasar; adalah sistem perekonomian dimana masing-masing individu dibiarkan menentukan, merupakan sistem ekonomi yang berbasiskan pada kebebasan individu dan perusahaan dalam menentukan berbagai kegiatan ekonomi, seperti konsumsi dan produksi. Pada sistem ekonomi ini Campur tangan pemerintah hampir tidak ada dalam kegiatan ekonomi.

2. Sistem Ekonomi Terpusat; berlawanan dengan sistem ekonomi pasar pada sistem ekonomi terpusat (sosialis) adalah Pemerintah membuat semua kebijakan tentang apa yang akan diproduksi, bagaimana memproduksi dan kepada siapa saja barang dan jasa didistribusikan. Kepemilikan pemerintah atas perusahaan negara dan perencanaan pemerintah secara langsung atau tidak langsung menetapkan sasaran keluaran , pendapatan dan harga. Pemerintah mengatur semua aspek kegiatan ekonomi (Command Economy)

3. Sistem Ekonomi Campuran; Adanya kelemahan baik sistem ekonomi pasar maupun sistem ekonomi terpusat memunculkan sistem ekonomi campuran, yang merupakan gabungan dari sistem ekonomi pasar dan sistem ekonomi terpusat.

Kebebasan individu dan perusahaan dalam menentukan kegiatan ekonomi masih diakui sehingga peranan pasar dalam menentukan tingkat keseimbangan harga dan jumlah barang dan jasa dalam perekonomian masih terjadi. Tetapi pemerintah dalam sistem ekonomi campuran ini ikut campur dalam kegiatan perekonomian..

Pemerintah juga ikut serta sebagai pelaku ekonomi dengan mendirikan berbagai perusahaan yang menyediakan barang dan jasa. Dalam konteks di Indonesia perusahaan yang didirikan oleh negara disebut Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Sementara itu sistem ekonomi apa yang digunakan di Indonesia adalah Sistem ekonomi Campuran, pemerintah ikut campur dalam perekonomian sebagai stabilisator ekonomi dengan memberlakukan berbagai kebijakan fiskal, misalnya menaikkan atau menurunkan pajak, serta kebijakan moneter seperti mengatur tingkat bunga bank.

 

Sumber : Pengantar Ilmu Ekonomi, Ferry Hadiyanto, Buku Materi Pokok ISIP4112, Universitas Terbuka